Hortikultura menjadi salah satu komoditi andalan utama sektor pertanian. Permintaan pasar akan komoditi hortikultura pun semakin meningkat seiring dengan kesadaran masyarakat aakan kebutuhan nutrisi gizi setiap harinya.
Melon menjadi salah satu tanaman hortikultura buah-buahan, tergolong family Cucurbitaceae. Melon memiliki potensi yang cukup besar untuk dikembangkan, karena rasanya yang manis, harum dengan kandungan tinggi gizi dan proses budidaya yang tidak terlalu lama serta memiliki nilai ekonomi yang tinggi.
Oleh karena itu, pengembangan melon perlu untuk terus ditingkatkan, salah satunya ialah dengan meminimalisir kegagalan panen. Nah, apa saja yang harus dilakukan untuk mengoptimalkan hasil budi daya?
Salah satu tahapan penting yang dapat diterapkan ialah proses seleksi buah melon. Proses ini menjadi penting untuk memilah bakal buah yang akan dibesarkan hingga panen. Tujuan proses seleksi agar buah dapat tumbuh secara maksimal.
Dengan seleksi ini potensi tanaman yang berbuah banyak akan dibatasi menjadi 1-2 buah saja per tanaman, terlebih apabila teman prapa memiliki tanaman dengan ukuran tidak terlalu besar, maka disarankan dari proses seleksi tersebut hanya menyisakan 1 buah saja. Sehingga distribusi nutrisi akan lebih terfokus pada buah yang akan dibesarkan hingga panen saja.
Tahap penyeleksian melon
- Seleksi buah idealnya dilakukan pada saat buah sebesar pingpong atau berusia 35-38 HST
- Pemilahan bakal buah terbaik dari segi bentuk dan kesehatan buah. Pilihlah bentuk buah normal bulat atau lonjong, tidak mengkerut dan tidak muncul bercak pada permukaan buah
- Seleksi dilakukan dengan membuang buah yang tidak sesuai dengan ketentuan
- Cabang ditasas bakal buah yang akan dilakukan pembesaran, dipotong dan disisikan satu daun untuk menunjang perkembangan buah.
- Idealnya satu tanaman dibuahkan dua buah, masing-masing dihasilkan dari satu cabang utama dengan rata-rata berat 2kg
Kegiatan ini tidak hanya memilih bekal buah terbaik loh, melainkan kita juga dapat mengamati lebih dekat terhadap buah yang kurang sehat untuk segera mengambil tindakan yang tepat guna meminimalisir kegagalan panen.
Jadi gimana nih, masih berat hari untuk memangkas buah melon?
Kalo teman masih bingung, yuk kunjungi social media @tandoor.idn untuk versi video yang lebih menarik